TANGSELXPRESS- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pandeglang menggelar silaturahmi dengan Polres Pandeglang, Kamis (16/6/2022). Silaturahmi digelar di Aula Mapolres Pandeglang. Salah satu pembicaraan kedua institusi tersebut menyinggung persiapan menjelang pemilu di tahun 2024 mendatang.
Silaturahmi dihadiri Kapolres AKBP Belny Warlansyah, Ketua KPU Kabupaten Pandeglang Ahmad Sujai, komisioner KPU Ahmadi, Sekretaris KPU Dina Kurnia Sari Utami, dan Staf Teknis KPU Mahmud. Selain itu, juga hadir Kasat Intel AKP Sely Eldiansyah, Kasat Reskrim AKP Fajar mauludi serta Kasat Narkoba AKP Ilman Robiana.
Kapolres Pandeglang AKBP Belny mengatakan, silaturahmi atau audiensi tersebut bertujuan untuk menjalin komunikasi dan berkoordinasi bersama KPU Kabupaten Pandeglang terkait rencana persiapan menjelang pemilu tahun 2024 di Kabupaten Pandeglang.
Berdasarkan informasi dari KPU kab. Pandeglang, pencoblosan pemilu serentak 2024 dijadwalkan berlangsung pada 14 Februari 2024 mendatang,“ ujarnya.
Meski begitu, untuk tahapan Pemilu 2024 dijadwalkan sudah dimulai pada Juni 2022 dengan melibatkan partai politik dan pemilih.
Meski silaturahmi tidak berlangsung lama, namun Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah menyambut baik pertemuan tersebut.
Orang nomor satu di jajaran Polres Pandeglang tersebut tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada KPU Kabupaten Pandeglang, atas kerjasama baik yang telah dijalani selama ini dengan Polres Pandeglang beserta jajaran.