TANGSELXPRESS – Menyiapkan bekal makanan untuk perjalanan mudik merupakan langkah penting demi menjaga kesehatan keluarga selama di perjalanan. Dengan bekal yang tepat, perjalanan menuju kampung halaman dapat berlangsung lebih nyaman dengan tubuh lebih bugar.
Dokter spesialis gizi klinik Dr. dr. Luciana B Sutanto MS Sp.GK Subsp PK menyarankan para pemudik untuk membawa makanan sehat guna menjaga kebugaran tubuh selama perjalanan.
Dokter yang bertugas di Rumah Sakit Mitra Kemayoran ini menekankan pentingnya memerhatikan jadwal makan selama perjalanan mudik.
“Tetaplah makan sesuai jadwal harian, meskipun bisa dilakukan penyesuaian. Yang terpenting adalah tetap mengikuti pola makan sehat, yaitu makan setiap tiga jam dengan selingan makanan lengkap dan camilan sehat,” ujarnya.
Selain makanan, lanjutnya, asupan cairan juga perlu diperhatikan dengan anjuran konsumsi air sebanyak delapan gelas per hari atau lebih jika aktivitas fisik meningkat dan menyebabkan banyak keringat.
Untuk perjalanan yang memakan waktu lama, pemudik dianjurkan membawa bekal makanan dengan kandungan gizi seimbang. Bekal ini sebaiknya disimpan dalam wadah kedap udara agar tetap segar dan tidak cepat basi.
“Makanan matang sebaiknya dikemas dalam porsi sekali makan agar tidak diambil berulang-ulang dari wadah yang sama. Pilihan lain adalah membawa makanan kering yang lebih tahan lama,” jelasnya.
Jika ingin membawa buah, ia menyarankan untuk membawa buah utuh yang belum dikupas kulitnya. Apabila memilih buah potong, maka sebaiknya disimpan dalam wadah dengan pendingin agar kesegarannya terjaga.
Dokter Luciana juga mengingatkan agar pemudik menghindari makanan yang berpotensi menimbulkan gangguan pencernaan, seperti makanan yang terlalu pedas atau asam.
Selain itu, ia menyarankan pemudik membawa air dalam wadah besar dan menuangkannya ke dalam gelas atau wadah kecil saat hendak minum, untuk menjaga kebersihan.
Selama perjalanan, Dokter Luciana menganjurkan pemudik untuk memenuhi kebutuhan cairan dengan air mineral, serta menghindari minuman tinggi gula.
Lebih lanjut, ia juga menyarankan untuk tidak mengonsumsi es atau minuman dingin guna mencegah masalah pencernaan selama perjalanan mudik. (Hello Sehat)