TANGSELXPRESS – Hujan lebat yang melanda wilayah Ciputat dari Senin (3/3) malam hingga Rabu (4/3) pagi, menimbulkan banjir di Komplek Inhutani, Cipayung, Ciputat.
Warga mengeluhkan kondisi banjir yang semakin memburuk setiap tahun. Apalagi sejak area resapan air yang dulunya berada di sepanjang sungai, kini telah berubah menjadi kawasan perumahan Aksara.
“Dulu ketika hujan deras, air masih bisa segera surut karena adanya resapan di sekitar sungai. Namun sekarang daerah tersebut telah menjadi perumahan, menyebabkan genangan air yang masuk ke dalam rumah,” ungkap Suryadi, salah seorang warga yang terdampak.
Banjir kali ini merendam puluhan rumah dengan air setinggi lutut orang dewasa. Warga terpaksa menyelamatkan barang berharga mereka ke tempat yang lebih tinggi dan sebagian di antaranya mengungsi sementara ke rumah saudara atau tetangga yang tidak kebanjiran.
Para warga menyatakan, banjir di wilayah ini semakin parah dalam beberapa tahun terakhir. Mereka berharap pemerintah segera menangani situasi ini dengan memperbaiki sistem drainase atau menambah area resapan air.
“Kami telah beberapa kali melaporkan masalah ini, namun belum ada tindakan langsung. Jika dibiarkan terus-menerus, setiap hujan lebat akan membuat rumah kami terendam banjir,” keluh Ani warga lainnya.
Saat ini banjir mulai surut, dan warga mulai membersihkan sisa lumpur dan sampah yang terbawa arus banjir. Mereka berharap agar pemerintah Kota Tangsel memberikan perhatian lebih agar kejadian serupa tidak terus berulang setiap musim hujan.
Penulis: Arga Dinata Setyawan
Editor: Andy Harahap