TANGSELXPRESS – Jelang laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (19/11) malam, Polda Metro Jaya telah mengerahkan 2.811 personel gabungan untuk memastikan keamanan dan kelancaran acara. Personel ini mencakup unsur dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, serta Pemprov DKI Jakarta.
“Polda Metro Jaya menyiagakan sebanyak 2.811 personel gabungan untuk mengamankan pertandingan sepak bola Indonesia vs Saudi Arabia di GBK Jakarta yang akan digelar pada Selasa malam,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangannya, Selasa (19/11).
“Nantinya, mereka bakal disebar di beberapa lokasi, mulai dari pintu masuk, lokasi pertandingan, hingga sekeliling kawasan Senayan,” sambungnya.
Tak lupa, Ade Ary juga mengingatkan kepada para suporter untuk selalu tertib dan tidak bertindak anarkis selama pertandingan serta tidak membawa benda terlarang seperti flare, petasan, atau barang yang berpotensi membahayakan.
“Kami mengimbau agar semua pihak dapat menjaga keamanan dan ketertiban di lokasi pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi,” tambahnya.
Dengan pengamanan maksimal dan kerja sama dari semua pihak, diharapkan pertandingan berjalan lancar dan menjadi momen yang menginspirasi bagi Timnas Garuda serta suporter Indonesia.