TANGSELXPRESS – Penantian panjang Indonesia selama 32 tahun untuk meraih emas cabor Sepak Bola SEA Games akhirnya terbayarkan. Garuda Muda sukses mempersembahkan emas setelah menghajar Thailand dengan skor 5-2 di partai final yang digelar di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5).
Di laga penuh drama itu, Ramadan Sananta menyumbang dua gol di babak pertama.
Pada babak kedua, Indonesia sempat kebobolan oleh Thailand lewat aksi Anan Yodsangwal. Thailand kemudian menyamakan skor di masa injury time menjadi 2-2, lewat gol Yotsakon Burapha. Laga lanjut ke babak tambahan.
Di masa extra time, Indonesia mendapat gol ketiganya. Irfan Jauhari mencetak gol ketiga Indonesia, dan gol keempat dicetak Fajar Fathur Rachman, serta Beckham Putra ikutan mencatatkan namanya di papan skor. Gol terakhir disumbang memastikan kemenangan 4-2. sampai peluit panjang berbunyi.
Kemenangan itu memastikan Indonesia mendulang medali emas di SEA Games 2023. Terakhir Indonesia merengkuh medali emas di SEA Games 1991 Manila. Total Indonesia sudah memenangkan tiga medali emas dari cabang sepakbola, dengan yang pertama diraih pada SEA Games 1987 di Jakarta.