TANGSELXPRESS- Proses autopsi jenazah Brigadir J yang terlibat aksi penembakan di rumah Irjen Pol Ferdy Sambo, telah rampung. Polri menginformaskan akan menyampaikan hasilnya bersama Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).
“Sudah selesai, tinggal kita tunggu penyampaiannya (hasil autopsi),” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo kepada wartawan, Selasa (19/7).
Namun, Dedi merinci waktu pasti terkait penyampaian hasil autopsi. Dedi hanya menyebutkan Polisi dan Komnas HAM akan menyampaikan hasil tersebut dalam waktu dekat agar dapat berjalan transparan dan objektif.
Page 1 of 2