TANGSELXPRESS- Es kopi susu gula aren masih menjadi minuman kekinian yang mendominasi berbagai kedai kopi, kafe, hingga restoran. Nah, Anda pun bisa membuat versi lebih murah dan sehat dari minuman ini dengan mengikuti beberapa resep kopi gula aren menggunakan bahan-bahan di dapur Anda.
Berikut berbagai kreasi olahan kopi dengan gula aren yang dapat Anda buat sendiri di rumah, dilansir dari Hello Sehat.
1. Kopi susu gula aren
Kopi susu gula aren cocok untuk Anda yang ingin menikmati lezatnya kopi tanpa kesan yang terlalu pahit.
Jika Anda tidak suka susu sapi atau tidak dapat mengonsumsinya, gantilah dengan susu kedelai atau susu nabati lain pilihan Anda.
Bahan-bahan kopi susu
2 sendok teh bubuk kopi instan tanpa ampas,
30-50 mL air, dan
120 mL susu segar.
Bahan-bahan sirup gula aren
500 gram gula aren murni, diserut atau dicacah kecil,
20 gram gula pasir,
250 mL air,
1 lembar daun pandan dipotong-potong, dan
ΒΌ sendok teh garam.
Cara membuat kopi gula aren
Buat sirup gula aren dengan merebus gula aren yang telah dicacah (dihaluskan) dalam air. Tambahkan gula pasir, daun pandan, dan garam sambil dimasak dengan api kecil.
Setelah sirup gula aren tercampur rata dan mulai menguap, matikan api. Biarkan hingga hangat.
Saring sirup gula aren yang sudah jadi. Ambil kira-kira 1-2 sendok teh untuk resep kopi gula aren Anda. Simpanlah sisanya di dalam botol atau stoples yang rapat.
Siapkan gelas, lalu seduh kopi hitam dengan air panas.
Pada gelas yang lain, tuangkan sirup gula aren dan tambahkan es batu secukupnya.
Tuangkan susu secara perlahan, lalu masukkan kopi yang sudah Anda seduh.
2. Kopi Bajigur
Resep ini memadukan kopi gula aren yang kekinian dengan bajigur yang tradisional.
Tidak hanya unik, kopi bajigur juga mengandung protein dan lemak menyehatkan yang berasal dari santan.
Bahan-bahan kopi gula aren bajigur
250 mL santan
1 β 2 sendok teh bubuk kopi tanpa ampas
30 gram gula aren
1 lembar daun pandan
50 gram kolang kaling, diiris tipis
Sejumput garam
Cara membuat kopi gula aren bajigur
Masukkan santan, bubuk kopi, gula aren, garam, dan daun pandan ke dalam panci.
Masak semua bahan dengan api sedang, aduk rata.
Setelah santan mendidih dan gula aren larut, matikan api.
Saring bajigur dan tuangkan ke dalam gelas, lalu tambahkan irisan kolang-kaling. Tambahkan es batu bila Anda lebih suka kopi bajigur dingin.
Kopi karupatti merupakan minuman kopi hitam yang dicampur dengan gula jawa gula, gula merah, atau gula aren.
3. Kopi Karupatti
Resep kopi gula aren asal India ini cocok untuk penggemar kopi hitam yang kurang menyukai bahan tambahan seperti susu atau santan.
Bahan-bahan kopi gula aren karupatti
1 β 2 sendok teh bubuk kopi instan tanpa ampas
50 gram gula aren
300 mL air
Cara membuat kopi gula aren karupatti
Rebus air hingga mendidih, lalu tambahkan gula aren dan rebus selama 3 menit.
Tambahkan bubuk kopi instan dan masak selama 5 β 7 menit.
Matikan api, lalu angkat dan saring kopi. Sajikan selagi hangat.
Kopi gula aren merupakan minuman dengan segudang antioksidan dan kandungan gizi yang bermanfaat lainnya.
Agar manfaatnya lebih optimal, coba buat sendiri kopi gula aren Anda dengan mengikuti beberapa resep di atas.