TANGSELXPRESS – Warga Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sepertinya hari ini dapat beraktifitas dengan leluasa tanpa harus terganggu dengan hujan. Ini karena cuaca di hampir semua wilayah di kota ini diprediksi akan cerah hingga berawan sepanjang hari ini.
Menurut laman Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Pamulang sebagai ibu kota, sepanjang hari ini diprediksi akan berawan tebal dengan kecepatan angin berkisar 25 hingga 33 derajat celcius. Menjelang sore, angkasa Pamulang cerah berawan hingga pukul 18.00 WIB dan cerah sebelum pukul 19.00 WIB.
Angin di Pamulang juga bertiup cukup bersahabat. Angin di wilayah ini bertiup dengan kecepatan antara 4 hingga 10 kilometer perjam.
Selain di Pamulang, kondisi serupa juga terjadi di wilayah lainnya di Kota Tangsel. Serpong, Serpong Utara, Ciputat, Ciputat Timur, Pondok Aren dan Setu juga akan mengalami kondisi cuaca yang sama.
Sementara itu, situs weather.com mengeluarkan peringatan dini adanya potensi panas yang berlebihan yang kemungkinan akan terjadi di wilayah Kota Tangsel.
Weather.com memperingatkan, Kota Tangsel akan terpapar suhu 35 derajat celcius yang akan terasa seperti 37 derajat celcius.
Untuk itu, warga diminta untuk meningkatkan kewaspadaan dan mengkonsumsi air dengan cukup agar terhindar dari dehidrasi.