TANGSELXPRESS – Dalam rangka memeriahkan dan menyambut Hari Jadi Ke-17 Kecamatan Ciputat Timur, Pemerintahan Kecamatan mengadakan Gerak Jalan Santai pada Sabtu (8/6) pagi.
Acara ini melibatkan enam Kelurahan, termasuk Kepala Kelurahan, aparatur Kelurahan, karang taruna, ibu-ibu PKK, PKH, Puskesmas, tim guru/pendidik, siswa-siswi, warga Ciputat Timur, dan para tokoh masyarakat.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie dan Camat Ciputat Timur Rastra Yudhatama pada pukul 07:00 WIB, dan diikuti oleh ribuan masyarakat. Para peserta harus menempuh perjalanan sekitar 3 km, dimulai dari kantor Kecamatan Ciputat Timur dan berakhir di lapangan Kantor Kecamatan.
Dalam kesempatan tersebut, Camat Rastra Yudhatama mengekspresikan apresiasinya kepada semua peserta Gerak Jalan Santai, karena para peserta memiliki antusiasme yang sangat tinggi mengikuti kegiatan ini.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mengorganisir berbagai kegiatan yang telah digelar oleh pihak kecamatan Ciputat Timur.
“Melalui kegiatan ini, semoga hubungan silaturahmi yang telah terjalin semakin diperkuat bahkan membentuk ikatan yang lebih kuat,” ujarnya.
Selain itu, Pemerintah Kecamatan Ciputat Timur juga menyediakan berbagai hiburan bagi para peserta Gerak Jalan Santai. Di antaranya ada hiburan musik, door prize menarik yang meliputi sepeda listrik, mesin cuci, TV, kipas angin, kompor gas, dan lainnya. Serta di momen tersebut terdapat berbagai stand Bazaar UMKM dari Kecamatan Ciputat Timur.
Sesi foto bersama menjadi acara penutup kegiatan Gerak Jalan Santai pada hari tersebut. Setiap regu mengabadikan momen kegiatan tersebut menjadi satu moment yang sangat bersejarah. (arga)