• ABOUT US
  • Redaksi
  • Indeks Berita
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Pedoman Media Siber
tangselxpress.com
Kamis, 13 November, 2025
  • HOME
  • NEWS
    • NASIONAL
    • DAERAH
    • MEGAPOLITAN
  • REGIONAL
    • BANTEN
    • TANGERANG SELATAN
    • TANGERANG RAYA
  • POLITIK
    • PILKADA 2024
  • PENDIDIKAN
  • EXPLORE TANGSEL
    • KULINER
    • WISATA
    • KOMUNITAS
  • EKONOMI
    • UMKM
    • EKONOMI BISNIS
  • GAYA HIDUP
    • BEAUTY
    • SELEBRITI
    • FILM & MUSIK
    • KESEHATAN
    • PARENTING
    • SERBA SERBI
  • OLAHRAGA
  • HUKUM
    • XPRESSLAW
  • PENDIDIKAN
  • VIDEO
  • EPAPER
  • OPINI
  • RAMADAN
No Result
View All Result
  • HOME
  • NEWS
    • NASIONAL
    • DAERAH
    • MEGAPOLITAN
  • REGIONAL
    • BANTEN
    • TANGERANG SELATAN
    • TANGERANG RAYA
  • POLITIK
    • PILKADA 2024
  • PENDIDIKAN
  • EXPLORE TANGSEL
    • KULINER
    • WISATA
    • KOMUNITAS
  • EKONOMI
    • UMKM
    • EKONOMI BISNIS
  • GAYA HIDUP
    • BEAUTY
    • SELEBRITI
    • FILM & MUSIK
    • KESEHATAN
    • PARENTING
    • SERBA SERBI
  • OLAHRAGA
  • HUKUM
    • XPRESSLAW
  • PENDIDIKAN
  • VIDEO
  • EPAPER
  • OPINI
  • RAMADAN
No Result
View All Result
tangselxpress.com
No Result
View All Result
Home PENDIDIKAN

Sering Disepelekan, Ini Bahaya Begadang Bagi Tubuh Kita

Aenna Rahman by Aenna Rahman
Juni 13, 2023
in PENDIDIKAN
Reading Time: 2min read
Sering Disepelekan, Ini Bahaya Begadang Bagi Tubuh Kita
62
SHARES
138
VIEWS

MEMILIKI tubuh sehat merupakan dambaan setiap orang. Akan tetapi, banyak sebagian orang yang kurang paham bagaimana kita bisa menjaga tubuh untuk selalu sehat.

Contohnya yaitu menyepelekan waktu istirahat. Tubuh kita memerlukan waktu untuk beristirahat, agar dapat kembali bugar dan meningkatkan sistem imun dalam tubuh. Tidur adalah saat dimana tubuh kita beristirahat dan memberikan pengaruh bagi kesehatan tubuh kita, baik itu secara fisik maupun secara mental.

Namun, adakalanya kita terlupa, saking asyiknya bermain game, belanja online atau bercengkrama hingga larut malam, membuat kualitas istirahat atau tidur kita menjadi terganggu.

Begadang merupakan kegiatan yang dilakukan dengan mengurangi waktu tidur pada satu hari. Normalnya, orang dewasa memerlukan waktu tidur setidaknya 7 sampai 9 jam dalam sehari. Namun, orang yang begadang akan mengurangi waktu tidurnya menjadi kurang dari 6 jam atau bahkan tidak tidur sama sekali.

Gaya hidup, lembur pekerjaan, dan kondisi medis tertentu seringkali menyebabkan seseorang begadang atau tidak tidur hingga larut malam. Padahal, begadang memiliki efek yang tidak baik untuk kesehatan tubuh. Jika sering dilakukan, begadang tentu berisiko menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan.

BACA JUGA :  Penanganan Manajemen Krisis dan Kaitannya dengan Sifat Selfish

Beberapa efek akibat sering begadang yang kerap kali dialami yaitu:

1. Menurunkan Sistem Kekebalan Tubuh
Sistem imunitas juga ikut menurun apabila tubuh tidak memiliki waktu yang cukup untuk beristirahat. Karena , antibodi dan senyawa sitokin yang berperan dalam melawan bakteri serta virus penyebab penyakit dalam tubuh akan diproduksi selama waktu tidur. Karena itulah, orang yang sering begadang rentan terserang penyakit karena infeksi bakteri dan virus, seperti flu atau influenza, COVID-19, cacar air, dan lain sebagainya.

2. Menurunkan Fokus atau Konsentrasi
Penurunan fokus atau konsentrasi menjadi efek begadang berikutnya. Kurang tidur diketahui akan membuat tubuh terasa lelah sehingga mengganggu perhatian, konsentrasi serta kewaspadaan seseorang. Di samping itu, efek begadang juga berdampak pada daya ingat seseorang. Lantaran, sel-sel saraf pada otak tidak memiliki waktu yang cukup untuk melakukan regenerasi apabila begadang sering dilakukan.

BACA JUGA :  Sosialisasi Pentingnya Literasi Finansial dengan Aplikasi Microsoft Office

3. Menyebabkan Masalah Mental
Efek begadang berikutnya adalah dapat meningkatkan risiko terjadinya masalah mental. Saat kurang tidur, tubuh akan lebih rentan mengalami stres. Lantaran, hormon kortisol yang memicu terjadinya stres akan diproduksi oleh tubuh dalam jumlah banyak ketika begadang. Jika terjadi dalam jangka panjang, stres akan menimbulkan masalah mental lain yang cukup serius, seperti gangguan cemas hingga depresi.

4. Meningkatkan Kadar Gula Darah
Saat kita tidur, akan terjadi penurunan hormon kortisol dan aktivitas sistem darah sebagai pengatur kadar gula darah akan berfungsi dengan normal. Namun, saat kebutuhan tidur kita terganggu tubuh akan mengalami stres, hal ini dapat berakibat meningkatnya kadar gula dalam darah. Resiko penyakit akibat meningkatnya kadar gula dalam darah adalah penyakit pada ginjal dan jantung.

5. Peningkatan berat badan
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa orang yang kurang tidur atau sering begadang bisa mengalami kenaikan berat badan lebih banyak, jika dibandingkan dengan orang yang tidurnya cukup setiap hari. Hal ini bisa membuat orang yang sering begadang lebih berisiko mengalami obesitas.
Ada beberapa alasan mengapa efek begadang bisa meningkatkan berat badan. Salah satu alasan ini adalah efek begadang yang bisa mengganggu metabolisme tubuh. Selain itu, kurang tidur juga bisa membuat tubuh menjadi lebih cepat lapar, sehingga pola makan pun sulit untuk dijaga.

BACA JUGA :  Bimbingan Perpajakan Dasar bagi Pengelola dan Anggota Perkumpulan Bank Sampah (Perbas) Tangsel

Setelah mengetahui bahwa efek begadang tidak ada yang baik bagi tubuh, kini saatnya kita berpikir lagi sebelum memutuskan untuk begadang. Dan usahakan untuk selalu istirahat yang cukup dengan memenuhi kebutuhan tidur minimal 7 jam setiap harinya. Serta menjaga pola hidup yang sehat. Seperti halnya : rajin berolahraga, makan makanan yang sehat, dan mengurangi aktivitas yang kurang bermanfaat.

Penulis:

Rika Amalia
Mahasiswa S1 Akuntansi Universitas Pamulang

Tulisan ini dibuat dalam rangka tugas kuliah.

Tags: Opini mahasiswaRuang Unpamuniversitas pamulangunpam
Previous Post

Unjuk Rasa dengan Cara yang Elegan, Seperti Apa?

Next Post

Polres Tangsel Berhasil Tangkap 9 Pelaku Penyerangan Warga Pondok Aren

Related Posts

Remaja Cerdas Finansial: Edukasi Kesadaran Menabung dan Alokasi 50/30/20 dalam Mewujudkan Stabilitas Keuangan Masa Depan
PENDIDIKAN

Remaja Cerdas Finansial: Edukasi Kesadaran Menabung dan Alokasi 50/30/20 dalam Mewujudkan Stabilitas Keuangan Masa Depan

November 12, 2025
3.2k
PKM Unpam: Edukasi Buku Kas Harian Menuju Keuangan Stabil dan Masa Depan Cerah Bagi Remaja
PENDIDIKAN

PKM Unpam: Edukasi Buku Kas Harian Menuju Keuangan Stabil dan Masa Depan Cerah Bagi Remaja

November 11, 2025
2.4k
Perancangan Website SMPN 3 Cisauk sebagai Media Informasi, Publikasi Berbasis, HTML CSS Dan JavaScript
PENDIDIKAN

Perancangan Website SMPN 3 Cisauk sebagai Media Informasi, Publikasi Berbasis, HTML CSS Dan JavaScript

November 11, 2025
3.1k
KPAI Tekankan Pentingnya Edukasi Orang Dewasa dalam Cegah Bullying
PENDIDIKAN

KPAI Tekankan Pentingnya Edukasi Orang Dewasa dalam Cegah Bullying

November 11, 2025
142
Wagub Banten Dimyati Dorong Lulusan Unpam Serang Terus Berkarya dan Berkontribusi
BANTEN

Wagub Banten Dimyati Dorong Lulusan Unpam Serang Terus Berkarya dan Berkontribusi

November 10, 2025
2.4k
PKM Unpam: Pelatihan Menabung dan Mengelola Uang Jajan Bagi Siswa MI Nurul Huda Melalui Simulasi Pasar Mini
PENDIDIKAN

PKM Unpam: Pelatihan Menabung dan Mengelola Uang Jajan Bagi Siswa MI Nurul Huda Melalui Simulasi Pasar Mini

November 9, 2025
3.2k
Next Post

Polres Tangsel Berhasil Tangkap 9 Pelaku Penyerangan Warga Pondok Aren

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • ABOUT US
  • Redaksi
  • Indeks Berita
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan
  • Pedoman Media Siber

© 2022 TangselXpress.com

No Result
View All Result
  • HOME
  • NEWS
    • NASIONAL
    • DAERAH
    • MEGAPOLITAN
  • REGIONAL
    • BANTEN
    • TANGERANG SELATAN
    • TANGERANG RAYA
  • POLITIK
    • PILKADA 2024
  • PENDIDIKAN
  • EXPLORE TANGSEL
    • KULINER
    • WISATA
    • KOMUNITAS
  • EKONOMI
    • UMKM
    • EKONOMI BISNIS
  • GAYA HIDUP
    • BEAUTY
    • SELEBRITI
    • FILM & MUSIK
    • KESEHATAN
    • PARENTING
    • SERBA SERBI
  • OLAHRAGA
  • HUKUM
    • XPRESSLAW
  • PENDIDIKAN
  • VIDEO
  • EPAPER
  • OPINI
  • RAMADAN

© 2022 TangselXpress.com