TANGSELXPRESS – Kasus pembunuhan yang mayatnya ditemukan di saluran air di Kampung Babakan RT07/03, Babakan, Kota Tangerang, pada Jumat 7 Oktober 2022 lalu perlahan mulai terkuak siapa pelakunya. Polisi kantongi identitas pembunuh sopir angkot jurusan Serpong-Pasar Lama.
Terkait dengan adanya kasus pembunuhan tersebut, berdasarkan informasi yang berhasil dilansir melalui PMJNews, polisi mengklaim telah mengantongi identitas pelaku, Selasa 12 Oktober 2022.
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menjelaskan terkait hal itu. Menurut Zain, terduga pelaku teridentifikasi berinisial H. Meski begitu, Zain menjelaskan saat ini polisi masih melakukan pengejaran terhadap pelaku pembunuh sopir angkot jurusan Serpong-Pasar Lama.
“Iya, kita sudah berhasil ungkap identitasnya, inisial H dan kini dalam pengejaran. Pelaku sama-sama sopir angkot dan kita masih terus melakukan penyelidikan lebih lanjut,” terang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho.
Sekedar informasi, peristiwa pembunuhan itu perlahan mulai terungkap berawal dari penemuan mayat lelaki di saluran air di Kampung Babakan RT07/03, Babakan, Kota Tangerang, pada Jumat 7 Oktober 2022 lalu. Polisi telah mengidentifikasi orang yang diperkirakan sebagai pelaku.
Penemuan mayat sebagaimana dilaporkan masyarakat ke Polsek Tangerang Kota, lelaki tanpa identitas itu mengalami beberapa luka pada tubuhnya akibat kekerasan benda tajam.