TANGSELXPRESS- Jenazah Emmeril Khan Mumtadz, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ditemukan setelah tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss. Jenazah Eril, sapaan Emmeril, ditemukan di Bendungan Engehalde.
“Pada Rabu (8/6/2022) pagi, satu jenazah berhasil dievakuasi di pintu air Engehalde, di Bern,” demikian pernyataan kepolisian Swiss di situs resmi mereka.
“Dia merupakan warga Indonesia yang mengalami kecelakaan di Aare pada 26 Mei 2022,” tulis kepolisian.
Polisi melakukan pemeriksaan forensik terhadap jasad yang ditemukan. Hasilnya dipastikan itu adalah jasad Eril yang hilang sejak Kamis, 26 Mei 2022 lalu.
“Dari pemeriksaan forensik yang dilakukan, diketahui bahwa korban tewas adalah WNI yang hilang di Aare sejak Kamis, 26 Mei 2022. Lelaki berusia 22 tahun itu berenang di sungai dan mengalami keadaan darurat. Dia tenggelam akibat kecelakaan ini,” katanya.