JAKARTA- Menteri Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon terlihat antusias saat menyanyikan lagu Indonesia Pusaka dan Garuda Pancasila bersama Tim Aubade Hari Peringatan Kesaktian Pancasila (Hapsak) 2025 dari SMKN 2 Cibinong, Rabu (1/10/2025).
Momen kebersamaan itu berlangsung setelah Presiden RI Prabowo Subianto melakukan peninjauan ke sumur maut di Lubang Buaya. Di lokasi bersejarah tersebut, Presiden Prabowo memanjatkan doa bagi para pahlawan revolusi yang gugur dalam tragedi G30S 1965.
“Izin Pak Presiden, di sini adalah sumur tua atau sumur maut tempat dibuangnya tujuh pahlawan revolusi. Kedalamannya 12 meter dan diameternya 75 sentimeter,” jelas Kepala Pusat Sejarah TNI Brigjen TNI Stefie Jantje Nuhujanan.
Kebersamaan dengan Tim Aubade
Usai berziarah, Presiden Prabowo menuju lokasi Tim Aubade Hapsak 2025. Di sana, ia disambut Menbud Fadli Zon. Penampilan spesial hadir dari alumni SMKN 2 Cibinong, Oki Arjunanta, yang membawakan lagu Tanah Airku di depan Presiden dan sejumlah pejabat negara.
Tidak ingin ketinggalan, Menbud Fadli kemudian ikut bernyanyi bersama Panglima TNI Agus Subiyanto, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Keempatnya kompak menyanyikan Indonesia Pusaka dan Garuda Pancasila bersama Tim Aubade dengan penuh semangat.
Makna Persatuan
Fadli Zon menegaskan bahwa momentum tersebut mencerminkan nilai luhur Pancasila, khususnya sila ketiga “Persatuan Indonesia.”
“Mari kita kuatkan tekad, merawat persatuan, menjaga keutuhan. Sebagai perekat bangsa yang abadi serta dasar negara, Pancasila menyatukan setiap perbedaan dan menjadi suluh penerang jalan,” ujarnya.







