TANGSELXPRESS – Dalam upaya meningkatkan aksesibilitas masyarakat Kota Tangsel terhadap layanan pertanahan, Kantor Pertanahan Kota Tangerang Selatan (Kantah Tangsel) memperkenalkan inovasi “Spirit of Tangsel” berupa Mobil Layanan Sertipikat Keliling, pada Selasa (14/01/2024).
Layanan ini sudah tersedia di ITC Mall BSD dan diresmikan oleh Kepala Kantor Pertanahan Kota Tangerang Selatan, Shinta Purwitasari, beserta jajarannya.
Shinta menyampaikan bahwa peluncuran mobil layanan sertipikat keliling ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam proses pendaftaran layanan pertanahan dan konsultasi.
“Dalam kesempatan ini, kami hadir dengan tiga layanan, yaitu Peningkatan Hak Khusus yang telah memiliki sertifikat elektronik, Pendaftaran Roya, dan Konsultasi bagi pengguna layanan langsung, bukan kuasa,” ujarnya dalam keterangan tertulisnya Rabu, (15/1/2025).
Lebih lanjut, Shinta menjelaskan bahwa Mobil Layanan Keliling ini berada di Lantai GF, ITC Mall BSD, dan akan hadir setiap Hari Selasa dan Kamis dari pukul 08:00 hingga 12:00 WIB.
“Kami berada bersebelahan dengan Layanan SIM Keliling dari Polres Tangsel, di area parkiran motor dekat lobi barat,” jelasnya.
Shinta mengundang seluruh masyarakat untuk datang dan memanfaatkan layanan pertanahan yang disediakan di Mobil Layanan Sertipikat Keliling “Spirit of Tangsel”.
“Kami menantikan kedatangan masyarakat Tangsel di Mobil Layanan Sertipikat Keliling ini,” tandasnya.







