TANGSELXPRESS – Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan, mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel terus meningkatkan program dan infrastruktur pendukung di bidang keagamaan untuk seluruh wilayah Tangsel.
Hal tersebut disampaikannya ketika ia menghadiri kegiatan rutin Tangsel Mengaji di Masjid Saifillah Cluster Sevilla, Serpong, yang mengundang tausyiah keagamaan dari Ustadz Hilmi Firdausi, Sabtu (7/12/2024).
“Kegiatan Tangsel Mengaji telah menjadi agenda rutin yang dilaksanakan sebagai salah satu langkah untuk meningkatkan program keagamaan,” ujar Pilar.
Dalam upaya tersebut, Pemkot Tangsel juga memberikan bantuan dana pendidikan untuk tahfiz atau para penghafal Al-Quran mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), hingga perguruan tinggi.
Pilar menjelaskan bahwa program bantuan ini bertujuan untuk memajukan kesejahteraan dalam bidang keagamaan di Kota Tangsel.
“Saat ini, kami konsisten dalam menjalankan program yang alokasinya cukup besar untuk para penghafal Al-Quran,” ucapnya.
Program bantuan insentif juga ditujukan kepada guru ngaji, guru majelis taklim, marbot masjid, dan pemandi jenazah. Pilar menegaskan bahwa jumlah penerima insentif ini akan terus bertambah di masa yang akan datang.
“Semua akan menerima insentif bulanan dari Pemkot dengan jumlah yang terus kami tingkatkan hingga mencapai 100 persen di masa mendatang,” tuturnya.
Selain itu, Pilar menjelaskan bahwa program bantuan hibah dana untuk infrastruktur keagamaan seperti masjid, musala, dan pondok pesantren juga telah dilaksanakan.
Langkah ini merupakan dukungan yang diberikan untuk meningkatkan keagamaan di Kota Tangsel, baik dari segi pembelajaran maupun fasilitas bangunan yang memadai.
“Pemberian bantuan dana untuk sekitar 100 rumah ibadah setiap tahunnya diharapkan dapat maksimalkan infrastruktur keagamaan di Tangsel,” pungkasnya. (arga)