TANGSELXPRESS – Prakiraan cuaca Kota Tangerang Selatan (Tangsel) hari ini, Rabu (13/11). Warga Kota Tangsel dapat beraktifitas dengan leluasa pada pagi hari ini tanpa terganggu oleh hujan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan, langit Kota Tangsel pada pagi ini diprediksi cerah dan cerah berawan. Hujan diprediksi akan turun pada siang hingga malam hari.
Hujan diprakirakan akan turun di semua wilayah Kota Tangsel pada hari ini. Pamulang, Setu, Serpong, Serpong Utara, Pondok Aren, Ciputat dan Ciputat Timur akan turun hujan mulai pukul 14.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Suhu pada hari ini diprakirakan berkisar antara 23 hingga 30 derajat celcius. Sedangkan angin bertiup antara 3 hingga 11 kilometer perjam dengan kelembaban udara tertinggi mencapai 96 persen.
Warga tetap diminta meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca yang kemungkinan dapat berubah sewaktu-waktu.