TANGSELXPRESS– Badan Koordinasi Orangtua dan Sekolah (BaKOS) SD Al Zahra Indonesia menyelenggarakan Kajian Akbar bertema “Pintu & Penghalang Hidayah Dalam Keluarga”, yang berlangsung di Masjid Raya Al Kautsar Vila Dago Pamulang, Senin (28/10).
Pada acara tersebut, BaKOS SD Al Zahra Indonesia mengundang penceramah terkenal yang dikenal dengan tagline “Jamaah, oh jamaah”, yakni Ustaz Maulana. Kajian dihadiri ribuan jamaah dari Pamulang dan sekitarnya.
Dalam keterangannya, Januatin selaku ketua panitia menyampaikan rasa syukurnya atas antusiasme yang tinggi dari para jamaah yang hadir.
“Alhamdulillah, kami melihat bahwa kajian akbar hari ini dihadiri oleh ribuan jamaah yang begitu antusias mendengarkan tausiyah dari Ustaz Maulana. Bahkan, ada yang sudah siap di lokasi sejak pukul 05.30 WIB tadi,” ujarnya.
Untuk kedepannya, BaKOS SD Al-Zahra Indonesia berencana untuk mengadakan kajian akbar serupa dengan penyelenggaraan yang lebih baik.
“Insya Allah, kami akan menggelar kajian semacam ini lagi, dengan harapan partisipasi jamaah akan semakin meningkat. Dengan demikian, lebih banyak lagi jamaah yang dapat merasakan manfaat dari tausiyah para penceramah, dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,” paparnya.
Senada dengan itu, Arisa Atika selaku Ketua BaKOS SD Al-Zahra Indonesia menyatakan keseruannya atas penyampaian tausiyah dari Ustaz Maulana dalam kajian akbar kali ini.
“Alhamdulillah, kajian akbar hari ini berlangsung lancar. Tausiyah yang disampaikan oleh Ustaz Maulana begitu menarik dan menghibur bagi jamaah, sehingga pesan dalam tausiyah tersebut dapat diterima dengan baik oleh para hadirin,” ucapnya.
Lebih menariknya lagi, dalam kajian akbar tersebut, tim Hadroh dari Satpol PP Kota Tangsel juga tampil memukau.
Menurut Putriani (Ibu Ka Satpol PP Tangsel), kajian akbar kali ini terasa sangat istimewa karena selain kehadiran Ustaz Maulana, acara juga dimeriahkan dengan penampilan tim Hadroh dari Satpol PP Tangsel.
“Alhamdulillah, kajian kali ini menjadi istimewa berkat kehadiran tim Hadroh Satpol-PP yang terdiri dari 13 anggota aktif. Hal ini merupakan hal yang berbeda karena biasanya Satpol PP lebih dikenal dengan tanggung jawabnya dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Namun, ternyata mereka juga memiliki sisi positif dalam mendukung aspek keagamaan,” tegasnya.
Pada kesempatan kajian akbar ini, selain tausiyah dari Ustaz Maulana dan penampilan tim Hadroh Satpol PP Tangsel, juga terdapat bazaar UMKM yang diselenggarakan oleh DKM Masjid Raya Al Kautsar.(Arga)