TANGSELXPRESS – Setelah dibebaskan dari penyanderaan selama 1,5 tahun oleh kelompok bersenjata Papua pimpinan Egianus Kogoya, kondisi kesehatan Kapten Philip Mark Mehrtens, pilot Susi Air, relatif stabil. Namun, Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III (Pangkogabwilhan III) Letjen TNI Bambang Trisnohadi mengungkapkan bahwa Philip mengalami penurunan berat badan yang cukup signifikan.
“Alhamdulillah yang bersangkutan cukup stabil walaupun berat badan turun secara drastis, tetapi beliau sehat,” ujarnya dalam keterangan pers, Lanud Yohanis Kapiyau Timika, Papua Sabtu (21/9/2024).
Setelah mendarat, sesuai prosedur yang telah ditetapkan, Philip langsung mendapatkan penanganan medis dan pemeriksaan untuk memastikan kesehatannya. Bersama Bambang, Asisten Operasi Kapolri Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca, Kapolda Papua Brigjen Pol Patrige R Renwarin, dan Pangkoopsud III Marsekal Muda TNI Benny Arfan turut hadir dalam keterangan pers tersebut.
Philip dibebaskan setelah berbagai upaya pendekatan yang dilakukan pemerintah melalui tokoh agama, adat, dan keluarga Egianus Kogoya. Pendekatan soft approach ini dipilih untuk meminimalisasi risiko korban jiwa dan menjaga keselamatan Philip selama operasi pembebasan.
Setelah pembebasan, Philip diterbangkan ke Timika untuk menjalani mitigasi medis dan memastikan kondisi psikologisnya stabil. Demikian dikutip dari beritasatu.com.
© 2022 TangselXpress.com