TANGSELXPRESS – Polsek Pagedangan berhasil mengamankan 22 pelaku yang diduga terlibat dalam aksi tawuran di Perumahan Medang Lestari, Kelurahan Medang, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu (13/7) dini hari.
Penangkapan dilakukan setelah menerima laporan dari warga yang resah akan konvoi sekelompok pemuda di area tersebut.
Dalam keterangannya, Kapolsek Pagedangan AKP Daniel Dirgala mengungkapkan bahwa kegiatan ini dipimpin langsung oleh piket fungsi Polsek yang dipimpin oleh Pawas, IPDA Rudy.
“Kami mendapat informasi dari masyarakat sekitar mengenai konvoi yang terlihat seperti gengster dan akan melakukan aksi tawuran. Dengan cepat, petugas kami merespons dan berhasil mengamankan para pelaku,” ungkapnya.
Pada pukul 03.00 WIB, petugas tiba di lokasi kejadian dan berhasil mengamankan 22 orang yang diduga terlibat.
“Selain itu, petugas juga berhasil menyita sejumlah barang bukti berupa dua buah bendera dengan tulisan “Anak Komplek we are few but never run”, enam buah senjata tajam jenis celurit, dua buah golok, serta tiga stick golf yang diduga akan digunakan dalam aksi kekerasan,” tuturnya.
Kini pelaku dan barang bukti telah diamankan ke Mapolsek Pagedangan untuk proses lebih lanjut. Petugas juga telah mendata saksi-saksi dan melaporkan kejadian ini kepada pimpinan untuk tindak lanjut lebih lanjut.
“Polres Tangsel berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kami meminta kerjasama dari seluruh elemen masyarakat untuk turut serta dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” tandasnya. (arga)