TANGSELXPRESS – Bagi Anda penyuka makanan seblak,tidak perlu lagi membeli atau jajan dari luar. Sekarang Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.
Selain bahan-bahan pilihannya lebih sehat, Anda pun bisa memodifikasi sendiri isian dari seblak favorit yang ingin dibuat.
Berikut ini, kami akan merekomendasikan resep masakan seblak ceker sederhana yang bisa Anda kreasikan dari rumah.
Bahkan, Anda yang belum terampil masak pun bisa membuatnya. Cocok untuk menemani waktu akhir pekan santai di rumah bersama keluarga. Selamat mencoba!
Bahan-bahan yang harus disiapkan:
– 20 buah ceker ayam, rebus hingga matang (ceker ayam bisa diganti dengan potongan ayam fillet)
– Kencur, bawang putih, bawang merah, kunyit, cabai (jumlah cabai tergantung selera)
– 200 gr kerupuk udang rebus setengah matang
– 10 buah bakso sapi, iris tipis (bisa diganti atau ditambah bakso ikan sesuai selera)
– 500 ml air
– 1 batang daun bawang, iris tipis
– Daun jeruk secukupnya
– 1 bungkus penyedap rasa
Cara membuat:
- Presto ceker ayam kurang lebih 5 menit (bisa direbus jika tidak ada alat presto).
- Haluskan kencur, bawang putih, bawang merah, kunyit, cabai.
- Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum, tambahkan air, masukkan ceker.
- Masak sampai matang. Cek rasa dan sajikan.
Mudah bukan? Selamat menikmati hidangan seblak ceker ala rumahan bersama keluarga.