TANGSELXPRESS – Inggris kembali melaju ke babak final Euro untuk kedua kalinya secara beruntun. The Three Lions menjejak partai puncak Euro 2024 usai menaklukkan Belanda 2-1 pada pertandingan semifinal di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Kamis (11/7/2024) dini hari WIB.
Berkat kemenangan tersebut, Inggris pun melaju ke final melawan Spanyol. Pertandingan final akan digelar di Stadion Olympia Berlin pada Minggu (14/7/2024) atau Senin (15/7/2024) mulai pukul 02.00 WIB.
Belanda unggul lebih dahulu berkat gol yang dicetak Xavi Simons. Namun, Inggris menyamakan kedudukan lewat tendangan penalti yang dieksekusi Harry Kane menyusul pelanggaran yang dilakukan Denzel Dumfries. Inggris memastikan kemenangan berkat gol yang dicetak pemain pengganti Ollie Watkins di pengujung babak kedua.
Ini menjadi keberhasilan Inggris untuk kedua kalinya lolos ke final Euro secara beruntun. Pada Euro 2020 yang digelar 2021, Inggris juga melaju ke final untuk menantang Italia. Sayang, dalam partai pemungkas yang digelar di Stadion Wembley, London, Inggris menyerah lewat adu penalti 2-3.
Pada final gelaran Piala Eropa ke 16 itu, Inggris sebenarnya unggul lebih dahulu berkat gol Luke Shaw saat pertandingan baru berjalan dua menit. Namun, Italia menyamakan kedudukan berkat aksi Leonardo Bonucci pada menit ke-67. Adu penalti harus digelar setelah tak ada gol yang terjadi pada babak tambahan.
Saat adu penalti, pemain Italia Domenico Berardi, Leonardo Bunucci, dan Domenico Berardi berhasil mencetak gol. Sementara Andera Belotti gagal.
Di kubu Inggris, hanya penendang pertama dan kedua, yakni Harry Kane dan Harry Maguire yang mencetak gol. Tiga pemain berikutnya, yakni Marcus Rashford, Jadon Sancho, dan Bukayo Saka gagal.
Dalam Euro 2024, Inggris bertemu Spanyol di final yang akan digelar di Stadion Olympia, Berlin pada Minggu (14/7/2024) atau Senin (15/7/2024) dini hari mulai 02.00 WIB.
Spanyol menjadi juara Piala Eropa tiga kali, yakni pada 1964, 2008, dan 2012, Sementara Inggris belum pernah menjadi juara.







