TANGSELXPRESS – Perusahaan pembiayaan terbesar tanah air FIFGROUP menggelar acara nonton bareng (nobar) film ‘Dua Surga Dalam Cintaku’. Acara nobar digelar di bioskop XXI, Pondok Indah Mal 1, Jakarta, Jumat (22/3).
Nobar dihadiri oleh karyawan FIFGROUP, jurnalis, influencer, mahasiswa serta undangan lainnya. Artis pemeran utama Keira Shabira juga ikut hadir dalam acara nobar tersebut.
“Selamat atas penayangan film ‘Dua Surga Dalam Cintaku’. Filmnya keren abis. Sukses!,” kata Environment, Health, Safety, Social Responsibility Sustainability Management Department Head FIFGROUP Charles DW Simaremare.
Eksekutif produser Etty Said Alkadrie memberikan apresiasi kepada FIFGROUP yang menggelar nobar. Menurutnya, apa yang dilakukan FIFGROUP merupakan bentuk penghargaan perusahaan terhadap film karya anak bangsa.
“Kami ucapkan terima kasih kepada FIFGROUP. Ini sebuah kehormatan bagi kami, khususnya terhadap karya kami di dunia film,” kata Etty yang juga seorang jurnalis itu.
Film ‘Dua Surga Dalam Cintaku’ merupakan film bergenre religi romantis yang diadaptasi dari novel karya almarhum Atho Al Rahman.
Atho atau yang akrab dengan sebutan Aco adalah seorang jurnalis Jawa Pos Group. Aco sempat bergabung dengan Journalist FIFGROUP Community (JFC) sebelum wafat pada 2018.
Irwan Setyawan, kolega almarhum Atho Al Rahman di Jawa Pos Group yang hadir di acara nobar menegaskan, film ‘Dua Surga Dalam Cintaku’ menjadi bukti bahwa insan pers mampu menelurkan film berkualitas.
“Ini membuktikan, bahwa jurnalis tak hanya berbicara tentang produk pers. Namun bisa memproduksi hal-hal lain yang keren seperti film ini. Selamat atas penayangan film ini dan semoga sukses,” kata Irwan yang juga eks Pimred Harian INDOPOS di mana Atho Al Rahman pernah bekerja.
Selain tayang di Indonesia, film ‘Dua Surga Dalam Cintaku’ juga akan tayang di tiga negara lain. Yaitu Malaysia, Singapura, dan Brunei Darusallam. Film yang dibintangi Yuki Kato, Keira Shabira dan Aliff Alli itu juga mengambil syuting di Mekkah, Madinah dan Taif.