TANGSELXPRESS – Polres Tangerang Selatan (Polres Tangsel) telah menyiapkan 16 titik posko guna mengantisipasi terjadinya gangguan dan menjaga kenyamanan masyarakat selama Ramadan 2024.
Hal ini disampaikan oleh Kapolres Tangsel, AKBP Ibnu Bagus Santoso di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Selasa (19/3).
Menurut Ibnu, antisipasi ini bertujuan untuk mencegah aksi sahur on the road (SOTR), perang sarung, dan penggunaan petasan yang dapat mengganggu keamanan serta kenyamanan masyarakat.
“Posko-posko tersebut didirikan di 16 lokasi yang telah ditentukan dan beroperasi secara mandiri, di luar patroli yang dilakukan oleh masing-masing Polsek. Selain itu, pos pelayanan juga telah dibuat di tempat-tempat yang dinilai rawan terjadinya gangguan,” ujar Ibnu.
Ibnu memastikan bahwa setiap hari akan ada anggota kepolisian yang siap menjaga wilayah di sekitar pos pelayanan dari tengah malam hingga waktu Subuh, atau sekitar pukul 00.00 WIB hingga 05.30 WIB.
“Kami menempatkan pos pelayanan di tempat-tempat rawan terjadinya gangguan selama Ramadan dan akan menyediakan anggota polisi mulai pukul 12 malam hingga waktu salat subuh, guna menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat”, tutur Ibnu menambahkan.
Langkah-langkah antisipatif Polres Tangerang Selatan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama Ramadan. (arga)Â