TANGSELXPRESS – Caleg DPR RI Partai Nasdem Dapil Banten III Tangerang Raya Dr. Phil., Ir. Rino Wicaksono, ST, MArchUD, MURP menyatakan akan sangat memperhatikan sistem pendidikan nasional yang belum sepenuhnya memihak kepada masyarakat, terutama anak yatim.
“Jika nanti saya terpilih sebagai anggota legislatif, saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk membuat peraturan pemerintah yang berpihak kepada rakyat,” kata Rino di acara Anniversary ke-2 Komunitas Seirama Bersama (SB) yang diadakan di Mumung Warkop X Angkringan Benda Baru Pamulang Tangsel pada hari Minggu, (21/1).
Khususnya untuk anak yatim, Rino Wicaksono menegaskan, agar sekolah 12 tahun dapat digratiskan serta infrastruktur fisik dan nonfisik bisa merata di setiap wilayah.
“Karena harapan saya adalah semua anak yatim mendapat perhatian dari pemerintah, jadi sekolah gratis selama 12 tahun sangat memungkinkan dengan berbagai cara yang dilakukan oleh pemerintah. Untuk sekolah negeri, saya harap tidak ada lagi namanya ‘sekolah unggulan’, melainkan hanya sekolah favorit dengan penerapan sistem yang tepat,” terang pakar pembangunan wilayah dan tata kota itu.
Dalam acara tersebut, pria yang sangat menentang praktik korupsi itu diberi kesempatan untuk memberikan santunan kepada 32 anak yatim yang hadir.
Rino Wicaksono menjelaskan, acara santunan seperti ini juga merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukannya secara pribadi.
“Alhamdulillah, kali ini saya berkesempatan untuk berkolaborasi dengan teman-teman Komunitas SB untuk menyantuni 32 anak yatim. Kita sama-sama juga bergerak di bidang sosial,” ucap pria yang pernah tinggal di Australia itu.
Setelah memberikan santunan, Rino meminta doa restu dari semua yang hadir agar bias menjadi anggota dewan yang bekerja secara amanah, istiqomah, serta dapat bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara.
“Selama ini kami menjaga reputasi dan prestasi hidup dengan jujur, jangan sampai dunia politik merubah kami. Karena kita tahu bahwa kaum terzolimi, pemimpin yang adil jujur bijaksana, dan anak yatim adalah kekasih Allah. Sehingga doakan kami jangan jadi koruptor, pengkhianat bangsa,” ungkapnya.(ARG)