TANGSELXPRESS- Acara jalan sehat dalam rangka HUT Kelurahan Kedaung yang ke-85 tahun telah digelar dengan diikuti oleh ribuan warga kelurahan Kedaung. Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie membuka secara langsung jalan sehat tersebut, didampingi Camat Pamulang, Mukroni pada Minggu (12/11).
Hadir pula dalam acara tersebut Lurah Kedaung Rahmat Hidayat, Lurah Hormat Amir Ramli, Sekkel Sukaraman, Danramil Pamulang, Babinsa, Binamas, Kasie Kessos, Staf Kelurahan Karang Taruna, Ketua RT, Ketua RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, kader PKK, kader Posyandu, dan lebih dari tiga ribu warga Kedaung yang ikut serta dalam lomba.
Walikota Tangsel menyampaikan ucapan selamat kepada Kelurahan Kedaung yang genap berusia 85 tahun.
“Usia 85 tahun bukanlah usia yang muda lagi, tentunya sudah banyak hal yang telah dilakukan terutama dalam pelayanan kepada masyarakat,” ujar Benyamin.
Pada perayaan tahun ini, ribuan masyarakat Kedaung turut memeriahkan acara jalan sehat.
“Semoga acara serupa di masa depan menjadi lebih meriah lagi. Selain itu, saya ingin mendorong peningkatan pelayanan terhadap masyarakat. Tahun depan, pada tanggal 14 Februari, pesta demokrasi akan digelar. Mari semua datang ke tempat pemungutan suara dan pilih sesuai kehendak hati nurani kita,” harap Benyamin.
Lurah Kedaung juga mengatakan, pada hari ini Minggu 12 November 2023, Kelurahan Kedaung telah mengadakan acara jalan sehat yang bertema ‘Ngaprak Kampung’. Acara ini diikuti oleh tidak kurang dari tiga ribu warga.
“Rute jalan sehat dimulai di kantor kelurahan menuju jalan Wahid, lalu menuju jalan Masjid Darusalam, dan kembali lagi ke kantor kelurahan. Setelah itu, kita membagikan door prize yang semuanya berasal dari sumbangan masyarakat dan pengusaha,” jelasnya.(ARG)