TANGSELXPRESS- Tangerang Selatan tumbuh menjadi destinasi wisata kuliner. Banyak sekali spot nongkrong dan tempat makan yang nyaman, menarik dan instagrammable. Kali ini, Tangsexpress akan merekomendasikan coffeeshop yang lagi hits dan viral di Tangsel. Namanya Kopiluvium Pamulang.
Kopiluvium Pamulang merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki konsep aesthetic dan keren di Pamulang Tangerang Selatan. Cafe baru yang hits ini baru opening pada 9 Juni 2023 lalu.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, jam buka dan lokasi dari Kopiluvium Pamulang, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Kopiluvium Pamulang
Daya tarik utamanya adalah konsep aesthetic dan memiliki area yang lebih besar dengan banyak spot tempat duduk yang nyaman. Cocok buat hangout saat weekend kalian. Konsepnya aesthetic dengan best ambience saat sore ke malam.
Tempat hangout baru yang aesthetic dengan banyak spot seating dari mulai indoor, outdoor dan semi outdoor. Jadi kalian tidak perlu bingung mencari tempat duduk, karena banyak pilihan tempat duduk yang dapat kalian pilih. Kerennya lagi di sini pintu indoor dan outdoornya terpisah, jadi sirkulasi pengunjung saat keluar dan masuk lebih kondusif.
Untuk menu Kopiluvium Pamulang ini cukup komplit dengan banyak varian makanan dan minumannya. Dari makanan berat, snack, sampai minuman coffee dan non coffeenya yang beragam. Dengan rasa yang enak dan harga terjangkau, jadi tak perlu ragu ragu lagi buat mencoba menu menu Kopiluvium Pamulang.
Fasilitas Kopiluvium Pamulang
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Kopiluvium Pamulang ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, di antaranya:
Area Parkir
Wifi
Stop Kontak
Mushola
Toilet
Live Musik
dan lain lain
Jam Buka Kopluvium Pamulang
Untuk jam bukanya dari Kopiluvium Pamulang ini berbeda dari cabang lainnya. Di cabang ketiganya ini, Kopiluvium Pamulang buka selama 24 jam.
Lokasi Kopiluvium Pamulang
Lokasi berada di Jl. Siliwangi No.459, Pd. Benda, Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15416.