TANGSELXPRESS – Madura United akan melakoni laga tandang pada pekan ke-9 Liga 1 2023/2024 dengan melawan Persikabo 1973 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, pada Sabtu (19/8) sore.
Kapten Madura United Fachruddin Aryanto menyampaikan bahwa ia bersama rekan-rekannya bertekad meraih poin sempurna guna merebut singgasana puncak klasemen yang saat ini diduduki oleh Borneo FC. Baik Madura United dan Borneo FC saat ini sama-sama meraih 16 poin dengan Borneo yang menempati peringkat pertama karena unggul selisih gol.
Oleh karenanya, Fachruddin berjanji bahwa ia dan skuat Laskar Sape Kerrab -julukan Madura United- akan bekerja keras untuk mewujudkan targetnya pada laga tandang nanti.
“Kami ke sini punya tujuan untuk tetap berada di puncak meskipun itu tidak mudah. Kami akan bekerja keras. Kami akan fokus, mudah-mudahan semuanya berjalan dengan lancar,” kata Fachruddin saat konferensi pers seperti dikutip.
Sementara itu, pelatih Madura United Mauricio Souza telah memastikan jika semua persiapan berjalan sesuai harapan. Namun, ia tetap mengingatkan anak asuhnya agar tetap mewaspadai kebangkitan Persikabo 1973. Apalagi lawannya itu kini telah ditangani oleh pelatih baru Aji Santoso.
“Kami persiapkan dengan baik. Kami tiba di sini kemarin dan hari ini kami bikin latihan hari terakhir untuk persiapan. Tim harus fokus untuk pertandingan ini,” jelas Mauricio Souza.
“Kami tahu akan melawan tim yang bagus dan tim yang baru diganti pelatihnya. Kami harus tetap waspadai mereka,” tambahnya.