BANDA Neira atau yang kerap dijuluki sebagai Sepotong Surga dari Timur Indonesia, merupakan salah satu pulau yang terletak di Kepulauan Banda, Maluku Tengah, Provinsi Maluku.
Keindahan atau panorama yang disuguhkan merupakan sebuah hal yang tiada habisnya. Selain menyajikan keindahan biota bawah laut dan gunung api Banda, tempat wisata ini juga memiliki sejumlah sejarah yang menarik untuk kita ketahui.
Berikut ini adalah beberapa peninggalan sejarah di Banda Neira.
Rumah Budaya Banda Neira
Rumah Budaya Banda Neira adalah museum kecil dengan informasi tentang Kepulauan Banda dan sejarah penjajahan. Di sini, Anda tidak hanya akan menemukan banyak barang unik, tetapi Anda juga akan menemukan berbagai kisah tentang penaklukan dan pendudukan Belanda dalam gambar dan kata.
Benteng Belgica dan Benteng Nassau
Kedua benteng yang kokoh tersebut adalah sisa dari kerajaan Eropa kuno. Selama liburan atau waktu senggang Anda di Banda Neira, Anda akan menemukan banyak benteng dengan gaya kastil Eropa.
Rumah Pengasingan Bung Hatta
Belanda telah mengasingkan Bung Hatta selama setahun di Boven Digoel, Papua, pada tahun 1935, sebelum mengirimnya ke pengasingan di Banda Neira pada 11 Februari 1936. Tak hanya Bung Hatta, namun Sutan Syahrir dan Dr. Cipto Mangunkusumo juga pernah diasingkan di Banda Neira.
Istana Mini Neira
Terletak di Desa Dwiwarna, Pulau Banda Neira. Istana ini mirip sekali dengan bangunan Istana Negara di Bogor namun dalam versi lebih kecil. Tempat ini menceritakan tentang bagaimana sejarah itu berawal. Sangat disayangkan bila Anda melewatkan kunjungan kesini.
Gereja Tua
Bernamakan Hollandische Kerk, dibangun pada tahun 1600-an namun sempat mengalami gempa bumi dahsyat sehingga gereja tua ini dibangun kembali pada tahun 1852. Gereja tua ini masih digunakan masyarakat Banda yang beragama Nasrani untuk melakukan ibadah di hari minggu. Di dalam gereja ini terdapat Alkitab lama dari abad ke-18 yang masih dipertahankan keasliannya sampai sekarang.
Itulah 5 tempat bersejarah di Banda Neira yang patut untuk dikunjungi. Semoga dapat menjadi referensi untuk liburanmu, ya!
Penulis:
Zahra Auliya
Universitas Pamulang Akuntansi S1
Tulisan ini dibuat dalam rangka tugas kuliah.