TANGSELXPRES – Keputusan Ketua Umum NasDem dalam mengusung Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan sebagai Capres (Calon Presiden) 2024 membuat sejumlah kader merasa kecewa. Pasalnya, pasca usung Anies jadi Capres 2024, NasDem ditinggal kadder.
Informasi yang berhasil dihimpun, kader-kader NasDem yang mengundurkan diri tersebut untuk sementara yakni Niluh Djelantik. Ketua Departemen Bidang UMKM DPP Partai NasDem tersebut resmi mengundurkan diri disampaikan melalui akun Twitter miliknya.
Meski begitu, Niluh mengaku sebenarnya tidak memiliki masalah pribadi dengan Anies Baswedan terkait pengunduran dirinya dari NasDem. Pasalnya, Niluh mengaku akan suport apapun pilihan Joko Widodo atau Jokowi.
“Anies Baswedan berada di seberang kami, kami tidak ada masalah dengan beliau pribadi, karena pada saat beliau jadi jubir capres Pak Jokowi itu kami menyambut dengan sangat baik,” terang Niluh Jelantik.
“Kami percaya beliau membawa pesan yang baik untuk negara ini, hingga dilantik jadi menteri, siapa pun pilihan Pak Jokowi kami support,” bebernya.
Dengan demikian, Niluh Jelantik diketahui tak sendiri mundur dari NasDem pasca Surya Paloh mengumumkan mengusung Anies Capres 2024.
Ada politisi NasDem seperti Ketua DPW Gerakan Restorasi Pedagang dan UMKM (Garpu) NasDem Sulawesi Utara (Sulut), Fredriek ‘Didi Roa’ Lumalent pun ikut mundur.
Selain itu, terdapat politisi NasDem lain yang mundur dari NasDem mengikuti jejak Niluh Jelantik. Politisi tersebut yakni Wakil Ketua Bidang Hubungan Eksekutif di DPW NasDem Bali Anak Agung Ngurah Panji Astika.







