TANGSELXPRESS – Doa menjadi rutinitas umat muslim sebelum melakukan segala aktifitasnya, kendati begitu dengan membaca doa kita berharap mendapatkan keberkahan dari Allah SWT. Ini rahasia doa pagi dari kitab karya Imam Nawawi, wajib dibaca semoga dapat berkah.
Dalam doa pagi dari kitab Karya Imam Nawawi menyimpulkam, bahwa umat Rasululullah merasa bersyukur karena berkat Allah SWT. Sebab, umat muslim bisa menikmati pagi hari dan bisa berada pada sore hari.
Berikut doa pagi dari kitab Karya Imam Nawawi yang berhasil dikutip TANGSELXPRESS untuk memohon berkah bagi umat muslim sebelum mengawali segala aktifitasnya, Selasa 4 Oktober 2022.
“Allahumma bika asbahna, wa bika amsayna, wa bika nahya, wa bika namuutu, wa ilaikannusyur”
Artinya: ‘Ya Allah, Berkat-Mu kami bisa menikmati pagi hari, karena berkah-Mu kami bisa berada di sore hari, karena-Mu pula kami bisa hidup, dengan-Mu kelak kami wafat. Hanya kepada-Mu kelak kami kembali.”
Dengan adanya rutinitas dengan mengamalkan doa pagi dari kitab Karya Imam Nawawi, dalam hal ini kita berharap mendapat kemurahan dan keberkahan-NYA. Semoga amalan doa ini dapat membawa umat muslim ke dalam jalan yang benar untuk menjalankan kehidupan dalam sehari-hari.