TANGSELXPRESS – Persija Jakarta akan melakukan laga tandangnya yang keenam pada lanjutan Liga 1 musim 2022/2023 pekan kesembilan. Macan Kemayoran akan melawan PS Barito Putera di Stadion Damang Lehman, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, pada Minggu (11/9) pukul 20.00 WIB.
PS Barito Putera menjadi ujian berikutnya bagi Andritany dkk setelah Tim Ibu Kota berhasil meraih empat kali kemenangan beruntun. Kendati demikian, pelatih Persija Thomas Doll menginginkan tim asuhannya tidak memandang sebelah mata tim yang berjuluk Bekantan Hamuk tersebut meskipun jelas jika ambisi tiga poin adalah hasil yang ingin diraihnya.
“Bagi kami semua pertandingan adalah pertandingan yang penting, dan kalau tidak salah Persija sudah lama tidak memenangkan pertandingan melawan Barito Putera ketika bermain tandang di sana,” ucap Thomas seperti dikutip dari laman resmi klub.
Menurut pelatih berkebangsaan Jerman itu, Barito memiliki keuntungan tersendiri kala melawan Persija, lantaran Macan Kemayoran harus kehilangan beberapa pemain yang saat ini dipanggil untuk membela Timnas U-20.
“Saat ini mereka memerlukan poin untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen, sedangkan saya perlu memikirkan siapa pemain yang akan bermain besok, karena beberapa pemain kami harus absen lantaran dipanggil ke Timnas U-20. Saya akan melihat perkembangannya, semoga semua baik-baik saja,” jelasnya.
Sementara itu bagi Thomas, kemenangan empat kali beruntun yang diraih oleh Persija bukanlah hasil kerja kerasnya sendiri, melainkan itu semua karena kerja keras dari para pemain dan juga bantuan penting dari para staf pelatih.
“Hasil positif ini adalah buah usaha dari para pemain yang sudah berlatih dengan baik. Mereka juga memiliki motivasi yang tinggi dalam setiap pertandingan. Saya juga dikelilingi para staf pelatih yang luar biasa, semua di tim ini tidak hanya tentang Thomas Doll,” tambah mantan pemain SS Lazio itu.