Oleh: FITRI ROHMATUN UYUN
SERVER pulsa merupakan gabungan dari perangkat keras (komputer) dan perangkat lunak komputer yang digunakan sebagai jembatan antara provider telekomunikasi dengan penjual pulsa agen melalui saldo deposit.
Server pulsa menjadi salah satu bagian terpenting dari penyaluran produk pulsa semua provider sebelum sampai ke pembeli. Di era digital sekarang pulsa menjadi jantung dari aktivitas sehari-hari, didukung dengan keberadaan handphone atau ponsel yang semakin banyak digunakan masyarakat.
Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kemkominfo Freddy H Tulung mengatakan jumlah handphone yang sudah beredar di Indonesia mencapai 240 juta. Hal itu menunjukan kebutuhan akan pulsa yang semakin meningkat.
Server pulsa mempermudah end user mendapatkan produk dari provider, sehingga dalam artian server pulsa menjadi penghubung antara provider telekomunikasi dengan end user. Ada banyak server pulsa yang terhubung sehingga dalam tingkatannya tergantung dimana produk itu dibeli dan dijual.
Untuk lebih jelasnya berikut alur kerja server pulsa.
Provider Telekomunikasi >> Distributor tingkat 1 >> Distributor tingkat 2 >> Distributor tingkat 3 >> Distributor tingkat selanjutnya >> Agen >> End user.
Begitu penting pulsa di masa sekarang menjadikan bisnis pulsa banyak digeluti masyarakat, terutama dikalangan server pulsa. Banyak keuntungan yang dapat diperoleh dalam menjalankan bisnis server pulsa, salah satunya yaitu memperoleh keuntungan dari berbagai agen.
Selain itu, agen dari server pulsa tersebut juga memiliki banyak keuntungan yang bisa didapat yaitu :
- Mendapatkan produk semua provider hanya dengan menggunakan satu alat ataupun handphone.
- Mendapatkan harga yang lebih murah dari server pulsa sehingga memberikan peluang untuk mendapatkan keuntungan yang besar.
- Pembelian ataupun penjualan produk pulsa dapat dilakukan melalu media SMS, Whatsapp, IP, dan Jabber.
- Tidak ada minimal deposit untuk pembelian produk.
Selain keuntungan yang didapat, ada ancaman yang mengintai. Sudah banyak kejadian yang terjadi dalam menjalankan bisnis server pulsa, dari hal menguntungkan hingga merugikan.
Kejadian penipuan menjadi lumrah karena bisnis ini bermain di dunia maya, tidak adanya tatap muka dan dokumen yang sah secara hukum untuk menghindari penipuan ataupun pencurian dana dalam bisnis ini.